Bobo.id - Pancasila terdiri dari lima sila yang masing-masing mengandung nilai yang berfungsi sebagai landasan negara Indonesia.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, nilai adalah sifat-sifat (hal-hal) yang penting atau berguna bagi kemanusiaan.
Adapun nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila antara lain nilai ketuhanan, nilai kemanusiaan, nilai persatuan, nilai kerakyatan, dan nilai keadilan.
Setiap nilai tersebut sama-sama dapat digunakan oleh masyarakat Indonesia membangun karakter bangsa.
Kali ini, kita akan membahas fungsi dan penerapan salah satu nilai Pancasila.
Pada pelajaran PPKn kelas 4 SD, kita akan belajar menyebutkan contoh penerapan nilai Pancasila sila kedua di lingkungan masyarakat.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Nilai dalam Pancasila Sila Ke-2
Sila kedua Pancasila berbunyi "Kemanusiaan yang Adil dan Beradab".
Bersumber dari laman resmi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila, sila kedua mengandung nilai bahwa manusia harus memiliki moral dan tingkah laku yang berdasar pada hati nurani.
Artinya, manusia harus memperlakukan manusia lainnya secara adil dan beradab.
Maksud kata 'beradab' pada sila kedua Pancasila adalah rakyat Indonesia harus saling berbudi pekerti yang baik, sopan, dan menghargai orang lain.
Baca Juga: Apa itu Produsen dan Konsumen dalam Rantai Makanan? Materi Kelas 4 SD