Tak Hanya untuk Kue, Ini 5 Manfaat Ajaib Baking Soda untuk Mencuci

By Grace Eirin, Rabu, 13 Desember 2023 | 16:00 WIB
Baking soda ternyata juga dapat digunakan untuk proses pencucian pakaian. (Kaboompics .com/pexels)

Baking soda memiliki sifat alkalin yang dapat membantu menetralkan pH air saat proses pencucian.

Hal ini bisa membantu meredakan kekerasan air atau ketegangan yang terkadang membuat kain terasa kasar setelah dicuci.

Untuk menggunakan baking soda sebagai agen pelembut kain, tambahkan sekitar setengah hingga satu cangkir baking soda ke dalam mesin cuci bersama dengan detergen.

4. Membersihkan Setrika

Baking soda mempunyai sifat abrasif lembut yang alami, sehingga dapat digunakan untuk menghilangkan gosong pada permukaan setrika. 

Caranya, pastikan setrika dalam kondisi dingin dan tidak digunakan ketika hendak dibersihkan. 

Kemudian, campurkan baking soda dengan sedikit air sampai membentuk pasta yang kental namun mudah diaplikasikan.

Gunakan jari atau kain lembut untuk mengoleskan pasta baking soda ke bagian permukaan setrika yang kotor.

Lalu, pakai kain lembut atau spons yang sedikit basah untuk menggosok pasta baking soda pada permukaan setrika secara perlahan dan hati-hati. Bilas dengan kain basah yang bersih. 

5. Membersihkan Mesin Cuci

Selain digunakan langsung pada pakaian, baking soda juga bisa digunakan untuk membersihkan mesin cuci.

Baca Juga: Harus Ganti Setiap Hari, Bagaimana Cara Cuci Kaus Kaki Agar Tidak Melar?