Terancam Punah, 5 Jenis Ikan Pari Ini Dilindungi di Indonesia, Apa Saja?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 15 Desember 2023 | 17:00 WIB
Jenis ikan pari yang dilindungi di Indonesia. (PIXABAY/SVSE)

Ikan pari sungai pinggir putih ini memangsa invertebrata seperti hewan krustasea yakni udang dan kepiting.

Menurut IUCN Red List, status pari sungai pinggir putih ini sudah terancam di Indonesia, teman-teman.

4. Pari Manuk

Pari manuk atau Rhynchobatus djiddensis adalah jenis ikan pari yang punya ciri khas moncong panjang dan runcing.

Ikan pari manuk ini tersebar luas di perairan dangkal dan berpasir, termasuk di laut Indonesia, teman-teman.

Pari manuk dilindungi oleh undang-undang Indonesia karena populasinya yang makin turun seiring waktu.

Habitat perairan dangkal dan berpasirnya semakin rusak akibat aktivitas manusia, seperti pencemaran.

Pari manuk juga sering kali tersangkut jaring ikan yang sebenarnya tidak ditujukan untuk mereka.

5. Pari Manta

Pari manta atau Mobula japanica adalah salah satu jenis ikan pari berbadan lebar yang sering dilihat di Indonesia.

Jenis ikan pari sering terlihat di perairan Indonesia, terutama sekitar Nusa Tenggara dan Raja Ampat.

Baca Juga: Mulai dari Ekornya yang Beracun sampai Tak Punya Kerangka Tulang, Ini 5 Fakta Unik Ikan Pari