Bersumber dari a-z-animals.com, armadillo mempunyai cakar berukuran 20 cm, untuk membantu mereka menggali lubang guna berburu serangga dan bersembunyi.
2. Trenggiling Raksasa
Mamalia darat lain yang memiliki cakar terbesar kedua setelah armadillo adalah trenggiling raksasa.
Hewan soliter ini masih bersepupu dengan armadillo, sehingga beberapa bagian tubuhnya tampak mirip satu sama lain.
Trenggiling raksasa mempunyai cakar berukuran kurang lebih 10 cm, untuk merusak sarang semut sebelum menggunakan lidahnya untuk memakan semut-semut.
3. Elang Harpy
Dari kelompok burung, adalah burung elang harpy dari Amerika yang mempunyai kuku cakar terpanjang.
Bryan Bedrosian dari Teton Raptor Center menjelaskan bahwa panjang kuku cakar burung elang harpy mencapai 10 sentimter.
Ketika berburu, elang akan terbang sambil menukik lalu menerkam dan membawa mangsanya terbang dengan cakarnya yang besar serta kuat.
Ini membuat burung elang menjadi predator yang menakutkan bagi hewan-hewan mangsanya.
4. Beruang Grizzly
Beruang grizzly atau beruang cokelat (Ursus arctos horribilis) adalah jenis hewan mamalia omnivora.