Hewan yang Berperan dalam Perang Dunia, Ini 7 Fakta Unik Burung Merpati

By Amirul Nisa, Minggu, 24 Desember 2023 | 19:00 WIB
Burung merpati adalah hewan unik yang punya banyak kemampuan luar biasa. (Pixabay)

Bobo.id - Teman-teman pasti sudah tidak asing dengan jenis burung merpati yang memang banyak dijadikan hewan peliharaan.

Bahkan burung merpati adalah jenis burung yang pertama bisa dijadikan hewan peliharaan, lo.

Hewan ini terkenal dengan kemampuan mengirim surat hingga menjadi salah satu alat komunikasi tradisional.

Selain itu, hewan dengan tampilan anggun ini juga punya banyak fakta unik yang menarik di pelajari.

1. Hewan yang Bisa Terbang Cepat

Pernahkah teman-teman mendengar kalau merpati bisa menyampaikan pesan?

Ternyata keahlian itu didukung oleh kemampuan terbang dari burung merpati yang sangat cepat.

Bahkan dengan kecepatan itu, burung ini juga sering dijadikan pembalap pada beberapa ajang perlombaan.

Biasanya, merpati yang menang dalam perlombaan balap akan memiliki nilai jual yang sangat tinggi, lo.

2. Ahli Navigasi

Seperti yang sudah disebut sebelumnya, burung merpati adalah pembawa pesan yang hebat dan terkenal.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Roti Canai, Makanan dari India yang Dibuat dengan Teknik Khusus