Kapan Kucing Betina Boleh Dimandikan Setelah Melahirkan? Ini Penjelasannya

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 2 Januari 2024 | 16:00 WIB
Waktu kucing boleh dimandikan setelah melahirkan. (Prasad Panchakshari/Unsplash)

Kalau kucing betina mengalami kotoran yang berlebihan di tubuhnya, maka kita bisa memandikannya.

Ini karena kotoran yang berlebihan itu bisa membuat kucing betina mengalami iritasi kulit atau bulu.

Jika kucing harus dimandikan sebelum 2-3 minggu setelah melahirkan, ada beberapa hal untuk diperhatikan:

Langkah Memandikan Kucing

Berikut ini Bobo akan berikan langkah-langkah untuk memandikan kucing betina setelah melahirkan:

- Siapkan air hangat dan sampo khusus untuk kucing

- Basahi kucing betina dengan air hangat

- Usapkan sampo ke seluruh tubuh kucing betina

- Bilas sampo dengan air hangat

- Keringkan kucing betina dengan handuk

Baca Juga: Gemas, Kucing Ini Sering Masuk Supermarket Sambil Bertindak seperti Pegawai

Setelah dimandikan, pastikan kucing tetap hangat. Kita bisa memberinya selimut atau tempat hangat.