Bobo.id - Pada materi IPAS kelas 5 SD, kita belajar tentang masalah lingkungan yang mengancam kehidupan.
Sebagai tempat tinggal makhluk hidup, Bumi juga menyimpan sumber daya alam yang melimpah.
Bumi menyediakan makanan dan bahan lain untuk kebutuhan manusia sehingga bisa bertahan hidup.
Sumber daya alam di Bumi meliputi air, udara, tanah, tumbuhan, hewan, sinar Matahari, dan lainnya.
Meski begitu, berbagai lingkungan yang menghasilkan kebutuhan untuk makhluk hidup bisa rusak.
Kerusakan di Bumi ini tidak hanya disebabkan oleh aktivitas alam, tetapi juga bisa disebabkan manusia, lo.
Penyebab Permasalahan Lingkungan
Di buku IPAS halaman 228, ada sebuah pertanyaan: mengapa terjadi permasalahan lingkungan di Bumi?
Apakah teman-teman sudah menemukan jawabannya? Berikut ini Bobo akan berikan alternatifnya. Simak, yuk!
Jawaban:
Tanpa kita sadari, di sekitar kita ada banyak sekali permasalahan lingkungan yang terjadi, teman-teman.
Berikut ini Bobo akan menjelaskan beberapa permasalahan lingkungan di sekitar kita dan penyebabnya.
Baca Juga: Sejak Kapan Manusia Punya Ide untuk Membuat Plastik? Ini Sejarah Menariknya