Contoh Kegiatan Bermusyawarah dan Penjelasannya, Materi Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Selasa, 9 Januari 2024 | 12:30 WIB
Mengenal kegiatan musyawarah yang harus kita lakukan. (freepik)

Meski musyawarah dilakukan untuk mencari penyelesaian suatu masalah, tidak semua perkumpulan disebut dengan musyawarah.

Sebuah perkumpulan bisa disebut musyawarah bila dilakukan lebih dari dua orang dengan kedudukan yang sama.

Selain itu, dalam perkumpulan tersebut setiap orang berhak mengeluarkan pendapat tentang hal yang akan dibahas.

Dari penjelasan ini, tentu musyawarah bisa dilakukan di berbagai tempat dan dalam berbagai kegiatan.

Berikut ada beberapa contoh bentuk bermusyawarah yang bisa teman-teman lakukan.

Contoh Bermusyawarah

1. Membagi tugas di rumah.

Bermusyawarah bisa dilakukan di lingkungan rumah atau keluarga.

Salah satu bentuk musyawarah yang bisa dilakukan beragam, seperti membagi tugas di rumah.

Teman-teman bisa mengajak orang tua dan semua saudara untuk berkumpul sehingga bisa membagi tugas dalam merawat kebersihan rumah.

Dengan bermusyawarah, semua anggota keluarga bisa membentuk kesepakatan dalam pembagian tugas.

2. Memilih ketua RT (rukun tetangga) yang baru.

Baca Juga: Cara Membuat Musyawarah Bisa Berjalan Lancar, Materi Kelas 3 SD