Bagaimana Cara Menghitung Luas Selimut Tabung? Materi Kelas 6 SD

By Grace Eirin, Senin, 15 Januari 2024 | 10:00 WIB
Selimut tabung merupakan bidang melengkung yang membungkus tabung. (Freepik)

Bidang tersebut yaitu 1 bangun persegi panjang dan 2 bangun lingkaran. 

Nah, bangun persegi panjang tersebut adalah selimut tabung, yang dapat dihitung luasnya seperti menghitung luas persegi panjang. 

Bersumber dari cuemath.com, panjang persegi panjang atau selimut tabung sama dengan keliling lingkaran alas. 

Rumus Luas Selimut Tabung 

Adapun rumus dari luas selimut tabung sama dengan luas persegi panjang. 

L selimut tabung = L persegi panjang = p × ℓ

Seperti yang dijelaskan di atas, panjang selimut tabung sama dengan keliling lingkaran alas. Sedangkan lebar selimut tabung sama dengan tinggi tabung. 

Maka, rumusnya menjadi: 

L selimut tabung = p × ℓ

L selimut tabung = 2πr × t

L selimut tabung = 2πrt

Keterangan:

Baca Juga: Apa yang Dimaksud Volume Bangun Ruang? Materi Matematika Kelas 6 SD