Tak hanya itu, tanah yang gembur dan subur juga diperlukan. Selain itu, jaga bunga melati dari serangan hama, ya.
4. Bunga Aster
Tanaman bunga aster bisa mekar selama beberapa bulan, mulai dari musim panas hingga musim gugur.
Tanaman bunga aster ini bisa mekar lebih lama jika diberikan perawatan yang baik, diantaranya:
- Mendapat sinar Matahari cukup.
- Ditanam di tanah yang gembur dan subur.
- Disiram secara rutin.
Bunga aster yang mekar memiliki berbagai macam warna, mulai dari putih, kuning, merah, hingga ungu.
Kita bisa menggunakan tanaman bunga aster ini sebagai tanaman hias di taman atau pot kecil, lo.
5. Bunga Krisan
Berasal dari Asia, bunga krisan memiliki berbagai macam warna, mulai dari putih, kuning, merah, dan ungu.
Bunga krisan ini bisa mekar selama beberapa bulan, mulai dari musim gugur hingga musim dingin, lo.
Agar bisa mekar lama, tanaman bunga krisan harus dapat sinar Matahari langsung selama 6 jam sehari.
Baca Juga: 6 Bunga Berwarna Putih yang Cocok untuk Dekorasi Rumah, Ada Mawar hingga Daisy
O iya, jangan letakkan di tempat yang terlalu lembap karena bisa terserang hama dan juga penyakit.