Menjawab Pertanyaan dari Teks 'Perajin Batik Osing', Materi Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 17 Januari 2024 | 12:00 WIB
Menjawab pertanyaan dari teks 'Perajin Batik Osing'. (Camille Bismonte/Unsplash)

Pembatik jadi mengetahui kalau bahan alami di sekitarnya bisa dijadikan sebagai bahan pewarna alami batiknya.

Dengan begitu, ia tetap dapat memelihara lingkungannya karena pewarna yang digunakan ramah lingkungan.

Hal ini tentu berbeda dengan penggunaan pewarna kimia yang limbahnya dapat merusak lingkungan.

5. Adakah kegiatan serupa di daerahmu? Apa tujuannya?

Jawaban:

- Malang

Di wilayah Malang terdapat sebuah daerah yang terkenal dengan pusat pengolahan dan pembuatan keripik Tempe.

Warga sekitar dilatih agar dapat memproduksi dan terus bertahan meski banyak warga lain punya usaha serupa.

- Yogyakarta

Ada sebuah daerah yang terkenal dengan sentra kerajinan gerabah kasongan, yakni di Kab. Bantul.

Keahlian membuat gerabah diwariskan turun temurun dan banyak masyarakat yang masih melestarikannya. 

Selain itu, di Kasongan juga terdapat pelatihan pembuatan gerabah yang bisa diikuti oleh para wisatawan.

Nah, itulah alternatif untuk menjawab pertanyaan dari teks 'Perajin Batik Osing'. Semoga bisa bermanfaat, ya!