Apa Saja Transformasi Energi yang Ditemukan di Rumah? Materi Kelas 4 SD

By Grace Eirin, Kamis, 18 Januari 2024 | 12:00 WIB
Setrika merupakan contoh transformasi energi listrik menjadi energi panas. (freepik/racool-studio)

Bobo.id - Manusia membutuhkan energi untuk melakukan segala aktivitas dan memenuhi kebutuhannya. 

Energi yang digunakan manusia ada beberapa macam, di antaranya energi listrik, energi panas, energi bunyi, energi air, dan sebagainya. 

Energi tersebut dapat dimanfaatkan secara langsung maupun diubah menjadi bentuk energi lain. 

Sebelumnya, teman-teman telah belajar mengenal terjadinya transformasi energi yang ditemukan di sekolah

Pada pelajaran IPAS kelas 4 SD Kurikulum Merdeka Belajar, kita akan menyebutkan jenis transformasi energi yang kalian temukan di sekitar rumah.

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!

Contoh Transformasi Energi di Rumah

Berikut ini beberapa contoh transformasi energi yang kalian temukan di sekitar rumah.

1. Lampu, energi listrik menjadi energi cahaya. 

2. AC, energi listrik menjadi energi gerak. 

3. Televisi, energi listrik menjadi energi cahaya dan bunyi. 

4. Radio, energi listrik menjadi energi bunyi. 

Baca Juga: Apa Saja Contoh Karya Seni Rupa Murni? Materi SBdP Kelas 4 SD