Bagaimana Cara Bermain Gobak Sodor atau Galasin? Materi Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Kamis, 25 Januari 2024 | 14:00 WIB
Permainan gobak sodor. (Creative Commons/Irhanz)

Bobo.id - Indonesia punya banyak jenis permainan tradisional yang menarik, salah satunya gobak sodor atau galasin.

Pada materi kelas 3 SD kali ini, kita akan belajar cara memainkan permainan tradisional ini.

Permainan tradisional adalah permainan yang sudah ada sejak lama dan diwariskan secara turun temurun.

Beragam permainan tradisional pada zaman dulu adalah hiburan yang menarik sebelum mengenal teknologi.

Sekarang permainan tradisional akan tetap menarik dimainkan serta memberikan banyak manfaat.

Banyak permainan tradisional khususnya gobak sodor bisa membuat tubuh lebih sehat hingga meningkatkan rasa sosial karena dimainkan oleh banyak orang sekaligus.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) gobak sodor adalah permainan anak-anak yang terdiri atas dua kelompok, satu kelompok sebagai penjaga benteng dan kelompok lain berusaha menembus benteng lawan.

Selain dikenal dengan nama gobak sodor, di beberapa wilayah lain, permainan ini juga dikenal dengan nama galah asin, galasin, dan gobag.

Bila teman-teman tertarik memainkan permainan ini, mari simak penjelasan berikut tentang cara bermain gobak sodor.

Cara Bermain Gobak Sodor

Untuk melakukan permainan ini, pertama-tama buatlah garis penjagaan menggunakan kapur, yang berbentuk seperti lapangan bulu tangkis, namun tidak ada rangkap.

Lalu bagi pemain menjadi dua tim yang terdiri dari tiga sampai lima anggota.

Baca Juga: 5 Contoh Permainan Tradisional dan Gerak Lokomotor yang Dilakukan