Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu spesies paus terpanjang di dunia?
Hingga saat ini, paus biru Antartika menempati posisi teratas sebagai paus terbesar dan terpanjang.
Paus ini memiliki panjang tubuh mencapai 98 kaki atau 29,8 meter dengan berat setara dengan 33 gajah.
Kita mengenal paus sebagai hewan laut terbesar, sehingga beragam spesies paus rata-rata berukuran sangat besar.
Nah, kali ini kita akan mencari tahu spesies paus terpanjang kedua setelah paus biru Antarktika.
Yuk, simak faktanya bersama!
Paus Sirip
Paus sirip (Balaenoptera physalus) sering disebut sebagai paus herring, sejenis paus balin.
Paus sirip diketahui merupakan cetacea terpanjang kedua setelah paus biru.
Bersumber dari A-Z Animals, panjang tubuh paus sirip mencapai 85 kaki atau sekitar 25,9 meter, dengan tinggi 90 kaki atau 27 meter.
Rata-rata paus sirip memiliki berat 74 ton, namun yang paling berat mencapai 114 ton.
Baca Juga: Macan Tutul Salju Sering Menggigit Ekor Sendiri, Ternyata Ini Alasannya
Secara fisik, tubuh paus sirip memiliki warna abu-abu, biru, hitam, dan putih dengan kulit yang halus.
Spesies ini dapat bertahan hidup selama 50 spai 60 tahun di lautan luas.
Dengan umur sepanjang itu, ternyata paus sirip hanya memakan hewan laut kecil seperti krill, cumi-cumi, dan ikan, lo.
Mereka bukan termasuk predator, namun menjadi salah satu mangsa bagi hiu besar.
Untung saja, paus sirip yang besar ini memiliki kemampuan berenang cepat dan lincah untuk menghindari hiu.
Kecepatan berenang paus sirip mencapai 40 kilometer per jam.
Tidak Punya Gigi
Tampak kuat dengan ukuran tubuhnya yang raksasa, siapa sangka ternyata paus sirip tidak memiliki gigi, lo.
Sama seperti paus balin, paus sirip memiliki sekitar 260-480 pelat balin di setiap sisi mulutnya untuk menyaring makanan.
Balin ini terlihat seperti sisir raksasa yang fungsinya untuk menyaring jutaan liter air agar mendapatkan makanan.
Pelat balin tumbuh secara tegak lurus dengan rahang atas, yang masing-masing bentuknya segitiga.
Baca Juga: Bukan Hanya Flamingo, Inilah 5 Jenis Burung dengan Bulu Merah Muda
Setiap helai balin terbuat dari keratin dengan diameter sekitar 2 milimeter, dan tumbuh hingga panjangnya mencapai 1 meter.
Habitat Asli
Saat ini, ada dua spesies paus sirip yang dikenal, yaitu paus sirip utara dan paus sirip selatan.
Paus sirip tinggal di sebagian besar samudra dan lautan di dunia, termasuk Mediterania dan Karibia.
Hewan laut besar ini lebih suka dengan perairan sejum dan iklim serang, namun jarang ditemukan di daerah tropis.
Ketika berenang, paus sirip sering berada di perairan dengan kedalaman setidaknya 200 meter.
Pada saat tertentu, paus sirip akan melakukan migrasi untuk mencari lingkungan perairan yang suhunya sesuai dan banyak tersedia makanan.
Pada musim gugur, paus sirip berpindah ke iklim hangat, sedangkan pada musim semi dan panas mereka berpindah ke perairan dingin.
----
Kuis! |
Apa paus terbesar di dunia? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023