Nah, dari teks bacaan ini, teman-teman akan tahu cara penerapan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Mengadakan Kegiatan Amal
Hari ini di perpustakaan SD Nusantara terlihat sangat ramai. Ada banyak anak-anak berkumpul di sana. Siti dan teman-teman sedang menerima sumbangan barang bekas. Barang bekas akan digunakan untuk kegiatan amal. SD Nusantara berencana mengadakan kegiatan penjualan barang bekas. Barang bekas tersebut harus masih bisa digunakan dan dijual dengan harga murah. Barang bekas dikumpulkan dari semua siswa SD Nusantara.
Selain barang bekas, mereka juga mengumpulkan buku bekas. Buku bekas akan dikirimkan ke sekolah atau tempat yang membutuhkan.
Siti dan teman-teman bekerja secara bergantian. Mereka mencatat dan mengumpulkan barang yang diterima. Mereka juga membantu mempersiapkan semua keperluan kegiatan amal dengan baik. Mereka juga selalu berdiskusi untuk mempersiapkan kegiatan agar berjalan dengan baik.
Kegiatan berbagi dengan sesama yang membutuhkan merupakan kegiatan yang sangat baik. Kegiatan ini menunjukkan sikap kepedulian terhadap sesama, gotong royong, dan saling menolong.
Setela membaca teks tersebut, coba teman-teman rangkum berbagai bentuk pengamalan setiap sila pada Pancasila.
Tuliskan urutan Pancasila dan bentuk pengamalannya berdasarkan teks bacaan. Kemudian teman-teman bisa mencocokkan dengan jawaban berikut.
Contoh Pengamalan Pancasila dari Teks Bacaan 'Mengadakan Kegiatan Amal'
1. Sila pertama: Ketuhanan yang Maha Esa
- Berbagi dengan sesama tanpa melihat latar belakang agama.
2. Sila kedua: Kemanusiaan yang adil dan beradab.
Baca Juga: Materi Kelas 3 SD, Sebutkan Contoh Bersikap Adil Kepada Teman!
- Mengadakan kegiatan berbagi dengan sesama yang membutuhkan.