Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Semut Suka Makanan Manis #MendongenguntukCerdas

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 8 Februari 2024 | 18:00 WIB
Dongeng Petualangan Oki Nirmala, Semut Suka Makanan Manis. (Youtube/Majalah Bobo)

Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Pamer Kumbang Badak #MendongenguntukCerdas

"Permen, kamu baik-baik di sini, ya. Aku mau mandi dulu. Kamu jangan ke mana-mana," seru Oki riang.

Setelah meletakkan permen di atas rak, ia langsung bergegas mandi untuk menghilangkan rasa lelahnya.

Seusai mandi, betapa terkejutnya Oki karena tiba-tiba saja ada banyak semut yang datang di rumahnya.

"Astaga! Bagaimana bisa ada banyak semut di rumahku? Kenapa ada barisan semut di sini?", teriak Oki kaget.

Ketika mencoba menyelidiki, ternyata semut-semut itu mengincar permen manis yang diletakkan di atas rak.

Melihat itu, Oki sangat kesal. Sebab, itu adalah stok permen dari Pak Dobleh untuk Oki selama seminggu.

Kurcaci hijau itu menggerutu dan mempertanyakan kenapa bisa ada semut yang menyebalkan di Bumi ini.

Serangga di Bumi memang sangat banyak. Bahkan, sekitar 80 persen spesies satwa di Bumi adalah serangga.

Peran serangga juga sangat penting bagi Planet Bumi sejak dulu. Mereka melakukan banyak sekali pekerjaan.

Sayangnya, tidak semua pekerjaan serangga itu diketahui oleh penghuni negeri dongeng, termasuk Oki.

Hmm, memangnya apa peran serangga termasuk semut nakal dalam menjaga kelestarian planet Bumi ini?