Apa Saja Cara Adaptasi Hewan pada Lingkungan? Ini Penjelasan dan Contohnya

By Amirul Nisa, Selasa, 13 Februari 2024 | 07:30 WIB
Bunglon bisa mengubah warna kulitnya sebagai cara adaptasi pada lingkungan. (Photo by Nandhu Kumar from Pexels)

Bobo.id - Adaptasi adalah cara bagi semua jenis makhluk hidup bertahan hidup dari lingkungannya.

Jadi, hewan pun juga melakukan adaptasi dengan cara yang tidak selalu sama.

Pada materi IPA kali ini, kita akan belajar berbagai cara hewan melakukan adaptasi agar bisa bertahan hidup.

Bertahan hidup yang dimaksudkan ini tentu sangat beragam dari mencari makanan, berlindung dari musuh, hingga bertahan dari kondisi cuaca.

Hewan pun juga melakukan adaptasi agar bisa bertahan hidup termasuk agar bisa berkembang biak serta melestarikan jenisnya.

Cara adaptasi yang dilakukan hewan sangat beragam dari bentuk tubuh hingga tingkah lakunya

Berikut, teman-teman akan dikenalkan beberapa cara adaptasi hewan berdasarkan tingkah lakunya.

1. Kamuflase

Kamuflase adalah cara hewan menyamarkan dirinya dengan lingkungan sekitarnya.

Cara ini berguna untuk melindunginya dari bahaya seperti serangan predator lain.

Selain itu, beberapa hewan juga melakukan cara ini untuk mencari makanan dengan mengelabuhi buruannya.

Kamuflase biasanya dilakukan dengan menyesuaikan warna kulit atau bentuk tubuh dengan kondisi di sekitarnya.

Baca Juga: Contoh Tumbuhan yang Melakukan Adaptasi Morfologi, Materi Kelas 6 SD