2. Keamanan dan Keakraban
Sama seperti manusia, kucing adalah makhluk sosial yang suka menikmati kebersamaan dengan pemiliknya.
Yap, tidur di dekat kaki pemiliknya bisa memberikan rasa aman dan keakraban bagi kucing peliharaan.
Mereka merasa lebih tenang dan aman ketika berada di dekat pemiliknya sebagai manusia yang ia percayai.
Pada dasarnya, kucing melihat pemiliknya sebagai keluarga yang memberi perlindungan dan kehangatan.
Tidur di dekat kaki bisa membuat kucing merasa dekat dengan pemilik sambil tetap memberi jarak aman.
3. Menginginkan Perhatian
Seperti kita tahu, kucing adalah hewan yang sangat manja. Mereka sangat membutuhkan perhatian.
Tidur di dekat kaki pemiliknya bisa menjadi cara bagi kucing untuk tetap merasa diperhatikan oleh kita, lo.
Dengan berada di dekat kaki kita, kucing bisa lebih mudah mendapatkan perhatian saat kita bangun atau bergerak.
Selain menginginkan perhatian, tidur di dekat kaki pemilik juga jadi salah satu bentuk perhatiannya pada kita.
Baca Juga: Bisakah Kucing Tertular Flu dari Manusia? Ini Penjalasan Ilmiahnya