Bobo.id - Saat berada di sekolah, rumah, atau lingkungan sekitar, kita akan memiliki hak yang berbeda.
Di rumah pun ada beberapa hak yang bisa teman-teman dapatkan, tapi bagaimana sikap yang tepat untuk bisa mendapatkan hak tersebut.
Pada materi kelas 3 SD, teman-teman akan diberikan beberapa contoh sikap yang tepat untuk memenuhi hak di rumah sebagai anak.
Hak merupakan peluang yang diberikan pada semua orang untuk mendapatkan, melakukan, dan memiliki sesuatu yang diinginkan.
Karena itu, semua orang memiliki hak dan kemampuan untuk bisa mendapatkan atau memperoleh sesuatu.
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) hak merupakan bentuk dari kewenangan, suatu kekuasaan yang memungkinkan semua orang untuk berbuat atas dasar Undang-Undang.
Sedangkan menurut Prof. Dr. Notonegoro menyebut hak sebagai sebuah kuasa atau kemampuan seseorang dalam melakukan beberapa kegiatan.
Nah, hak pun juga dimiliki oleh anak-anak dan harus didapatkan atau diberikan oleh orang tua.
Berikut akan diberikan beberapa contoh sikap untuk bisa mendapatkan hak di rumah.
Contoh Sikap untuk Memenuhi Hak
1. Membagi waktu bermain dan belajar dengan benar.
Teman-teman di rumah sebagai anak memiliki hak untuk bermain.
Tapi tentu hak itu tidak boleh dilakukan dengan berlebihan.
Baca Juga: Contoh Sikap Adil saat Berada di Perpustakaan, Materi kelas 3 SD