Apa Saja Kewajiban untuk Mencegah Bencana Banjir? Materi Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Senin, 19 Februari 2024 | 10:30 WIB
Banjir, bencana alam yang bisa terjadi akibat kerusakan alam. (Biplab Sau/pexels)

Bobo.id - Banjir adalah salah satu bencana alam yang memberikan dampak buruk bukan hanya pada manusia tapi juga makhluk hidup lainnya.

Lalu, adakah kewajiban yang harus dilakukan manusia untuk mencegah terjadinya banjir?

Pada materi kelas 3 SD, teman-teman akan belajar tentang bencana alam banjir serta berbagai kewajiban yang harus dilakukan.

Dikutip dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur, banjir adalah peristiwa berlimpahnya air yang meluap hingga ke daratan yang umumnya kering.

Banjir ini bisa terjadi akibat curah hujan yang tinggi, lelehan salju, atau masalah lain yang membuat air tidak bisa tersera atau mengalir dengan baik.

Dari berbagai penyebab itu, kita sebagai manusia bisa melakukan beberapa upaya pencegahan, lo.

Beragam upaya pencegahan bencana banjir adalah kewajiban semua manusia termasuk teman-teman.

Lalu apa saja kewajiban yang harus kita lakukan bersama? Mari simak penjelasan berikut ini.

Kewajiban untuk Mencegah Banjir

1. Membuang sampah pada tempatnya.

Menjaga kebersihan lingkungan dari sampah adalah kewajiban kita semua sebagai manusia.

Jadi, teman-teman wajib membuang sampah pada tempat-tempat yang sudah disediakan.

Bahkan teman-teman juga bisa memilah sampah sesuai dengan jenis tempat sampah yang sudah ada.

Baca Juga: Bagaimana Ciri-Ciri Daerah yang Rawan terhadap Banjir, Materi Kelas 6 SD