3 Hobi Nirmala dari Membaca Buku hingga Membantu Banyak Orang #MendongenguntukCerdas

By Amirul Nisa, Selasa, 20 Februari 2024 | 18:30 WIB
Nirmala, peri hutan dari Negeri Dongeng. (Instagram Oki & Nirmala)

Karena itu, ia sering datang ke dapur istana dan menawarkan bantuan kepada Pak Dobleh.

Tentunya Nirmala bisa membantu banyak hal dengan menggunakan tongkat ajaib miliknya.

Karena itu, di dalam keranjang rotan Nirmala selalu ada makanan buatan Pak Dobleh yang bisa dibawa seperti kue.

Meski begitu, bukan hanya Pak Dobleh saja yang dibantu oleh Nirmala, lo.

Nirmala juga senang membantu semua orang, dari para kurcaci, dayang istana, tabib, hingga Ratu Bidadari.

3. Berjalan-jalan di Hutan

Nirmala juga senang berjalan-jalan ke hutan untuk melihat keindahan alam.

Ia juga senang berjalan-jalan di hutan setelah hujan reda karena suasana hutan akan terlihat lebih indah.

Saat berjalan-jalan ke hutan, Nirmala tidak jarang mengajak beberapa kurcaci seperti Oki, Felip, atau Glegek.

Nirmala juga akan membawa bekal di keranjang rotannya dari makanan buatan Pak Dobleh atau buku-buku kesukaannya.

Di hutan, Nirmala bukan hanya bisa melihat pemandangan pohon indah tapi juga menemukan beragam jenis serangga atau hewan lain.

Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Pipiyot, Liontin, dan Cermin Ajaib