Bagaimana Struktur Teks Ulasan yang Benar? Materi Bahasa Indonesia

By Amirul Nisa, Kamis, 22 Februari 2024 | 13:00 WIB
Belajar membuat teks ulasan dengan memahami struktur teksnya. (freepik)

Bobo.id - Struktur teks ulasan tentu berbeda dengan jenis teks lainnya karena tujuan dibuatnya pun berbeda.

Pada materi bahasa Indonesia kelas 8 SMP kali ini, kita akan belajar tentang teks ulasan yang banyak dikenal sebagai resensi.

Selain itu, teman-teman juga akan diajarkan tentang struktur teks ulasan agar bisa membuatnya sendiri.

Teks Ulasan

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) ulasan merupakan kupasan, tafsiran, atau komentar.

Sehingga teks ulasan merupakan teks yang berisi penjelasan, penafsiran, atau penilaian pada suatu karya, seperti film, drama, buku, atau karya lainnya.

Sedangkan menurut Hyland dan Diani, teks ulasan adalah teks yang berfungsi untuk mengupas dan memberikan penilaian terhadap sebuah karya sastra.

Ulasan yang diberikan untuk membantu penulis meningkatkan kualitas suatu karya yang dibuat.

Sedangkan Kosasih menyebut teks ulasan sebagai cara memperkenalkan karya atau buku pada para pembaca.

Cara ini akan membantu pembaca memahami atau bahkan membuat pembaca tertrik untuk membeli buku tersebut.

Gerot dan Wignell menyebut teks ulasan sebagai teks yang berfungsi untuk memberikan penilaian, mengukur, memikirkan kritik pada karya atau kejadian yang diulas.

Dari berbagai penjelasan itu, bisa disimpulkan kalau teks ulasan adalah teks yang memberikan penilaian hingga kritik pada suatu karya atau kejadian yang diulas.

Baca Juga: Materi Bahasa Indonesia, Bagaimana Teknik Membaca Puisi yang Benar?