Terlihat Tak Biasa, Ini 6 Tradisi Makan yang Unik di Berbagi Negara

By Amirul Nisa, Kamis, 29 Februari 2024 | 18:00 WIB
Makan ramen dengan suara keras diJepang dianggap hal yang biasa. (kiankhoon/iStockphoto)

Bobo.id - Makan bukan hanya cara untuk kita mendapatkan energi, tapi juga jadi bagian dari kebudayaan manusia, lo.

Setiap negara pun punya cara makan yang berbeda-beda dan bahkan bisa membuat teman-teman terkejut.

Perbedaan jenis makanan hingga cara makan, bisa jadi membuat kita merasa hal yang dilakukan adalah aneh atau tidak biasa.

Namun, itu adalah bagian dari kebudayaan setiap negara yang tentu punya maksud dan tujuan tersendiri.

Jadi, kali ini kita akan mengenal beberapa tradisi cara makan yang berbeda-beda dan unik di berbagai negara.

1. Makan dengan Tangan di Italia

Makan dengan tangan mungkin sudah biasa teman-teman lakukan, karena memang cara ini jadi budaya di Indonesia.

Tapi ternyata di Eropa ada negara yang punya budaya serupa, yaitu di Italia.

Italia khususnya daerah selatan memang sudah biasa makan dengan menggunakan tangan untuk beberapa hidangan, seperti pizza, pasta, dan makanan ringan.

Selain dianggap praktis, makan dengan tangan dianggap sebagai cara terbaik untuk merasakan cita rasa asli makanan dan cara yang menarik untuk menjalin hubungan dengan keluarga.

2. Makan Ramen dengan Suara Keras di Jepang

Baca Juga: Hilangkan Bakteri, Ini 5 Makanan yang Sebaiknya Dicuci Sebelum Dimakan