Mengapa Induk Kucing Tiba-Tiba Mendesis dan Memukul Anaknya?

By Grace Eirin, Minggu, 3 Maret 2024 | 07:00 WIB
Induk kucing kadang suka mendesis dan memukul anaknya. (Prasad Panchakshari/Unsplash)

Ketika anak kucing sudah bisa berlari, aktif bermain, dan suka mengikuti induknya, induk akan mengenalkan beragam jenis makanan tambahan selain susu.

Oleh karena itu, pelan-pelan induk kucing akan menjauhkan anaknya dari kebiasaan menyusui, yang disebut menyapih.

Namun, terkadang anak kucing tidak mengerti bahwa mereka sudah siap untuk lepas dari susu, sehingga setiap induk kucing bersantai, anak-anaknya tetap mendekat untuk menyusu.

Nah, untuk memberikan pengajaran kepada anak-anak kucing, induk kucing akan menunjukkan tindakan perlawanan seperti mendesis dan memukul, agar anaknya menjauh.

Sebagian besar anak kucing akan memerlukan sekitar 6-8 minggu untuk dapat disapih sepenuhnya, teman-teman.

Selama waktu tersebutlah, induk kucing akan terus bertindak tegas, tampak selalu marah, dan memukul untuk menegaskan kalau anaknya tidak boleh lagi menyusu.

Alasan Perlindungan Diri

Selain menyapih, kadang kucing terbiasa mendesis dan memukul untuk menunjukkan perlindungan diri terhadap bahaya.

Hal ini sudah menjadi naluri alami kucing, sehingga tidak bisa dihentikan atau dicegah.

Kucing akan mendesis atau memukul jika menganggap kucing lain, hewan, atau manusia bersikap seperti ancaman baginya.

Misalnya, kucingmu sedang mendesis pada kucing lain, namun anaknya terus mendekatinya, maka secara naluriah kucingmu juga akan menunjukkan perlawanan pada anaknya.

Baca Juga: Bikin Gemas, Kenapa Kucing Tidur Sambil Menutupi Wajah dengan Tangannya?