Mengapa Candi Borobudur Tidak Masuk 7 Keajaiban Dunia? Ini Alasannya

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 29 Maret 2024 | 11:00 WIB
Candi Borobudur tidak pernah masuk 7 keajaiban dunia. (pixabay/Jonathan Smit)

Ia merasa ada beberapa tempat yang harus dikunjungi dan dilihat oleh para pelancong Hellenic, teman-teman.

Sayangnya, sebagian besar dari daftar asli 7 keajaiban dunia itu telah dihancurkan, kecuali Piramida.

Akhirnya tahun 2000-an, daftar 7 keajaiban dunia baru dibuat oleh yayasan di Swiss New Open World Corporation.

Tujuan pembuatan daftar ini untuk menggantikan 7 keajaiban dunia asli yang terakhir disusun pada abad ke-2 SM.

Pemilihan daftar 7 keajaiban dunia itu ditetapkan melalui pemungutan suara dengan total 100 juta pemilih.

Hasil akhir daftar tujuh keajaiban dunia itu baru diumumkan pada tahun 2007, dua tahun setelah pemungutan suara.

Candi Borobudur Tak Masuk 7 Keajaiban Dunia

Sebagai informasi, pemungutan suara 7 keajaiban dunia itu diadakan terhadap total 176 nominasi pada 2004. 

Nah, Candi Borobudur berhasil masuk dalam daftar nominasi bersama dengan Sawah Terasering Tegallalang, Bali. 

Hingga pada 24 Desember 2004, dari 176 nominasi itu bisa dikerucutkan hanya menjadi 77 situs dunia.

Tak sampai situ, dari 77 situs dunia itu, kembali tersaring menjadi 21 finalis tujuh keajaiban dunia, teman-teman.

Baca Juga: Sejak Kapan Perayaan Waisak Dipusatkan di Candi Borobudur? Ini Sejarahnya