Pada suatu hari, di laboratorium Istana ada seorang yang sedang sangat sibuk. Siapa lagi kalau bukan Pak Tobi Tabib.
Ia berdiri menghadap meja sambil memperhatikan barang-barang yang ditata di depannya.
"Ramuan hijau sudah dimasukkan, lalu masukkan ramuan apa lagi, ya?" kata Pak Tobi bergumam sendiri.
Satu tangannya berkacak pinggang, sementara tangan lain terus menyisir janggut.
Ia lalu mencari buku yang berada di rak penyimpanan laboratorium istana, yang membantu Pak Tobi setiap membuat ramuan.
"Oh iya! Ramuan ungu! Tambahkan sedikit ramuan ungu, dan selesai," ucapnya sambil membaca buku ramuan.
Tidak lama kemudian, Pak Tobi mencari ramuan ungu yang dibutuhkannya.
"Selesai, deh! Ramuan buatanku sudah jadi," ujar Pak Tobi girang.
Kira-kira ramuan apa yang sedang dibuat oleh Pak Tobi, ya?
#OkiNirmala
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Mencari Jamur untuk Sup Intan Permata #MendongenguntukCerdas
----