Ternyata Mudah, Ini 5 Cara Merawat Sepatu Putih Agar Tidak Cepat Menguning

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 10 Maret 2024 | 16:00 WIB
Cara merawat sepatu putih agar tidak cepat menguning. (rawpixel.com)

Teman-teman bisa mencuci sepatu putih dengan tangan dan menggunakan sabun cuci sepatu yang lembut.

O iya, untuk mencuci sepatu putih, sikat dengan sikat lembut dan hati-hati agar tidak merusak permukaan sepatu.

4. Keringkan Sepatu Putih dengan Benar

Tahukah teman-teman? Sinar matahari langsung bisa membuat sepatu putih menjadi cepat menguning, lo.

Oleh karena itu, usahakan untuk mengeringkan sepatu putih di tempat yang teduh dan juga berangin, ya.

Hindari menjemur sepatu putih yang baru saja dicuci di bawah sinar Matahari langsung, teman-teman.

5. Simpan Sepatu dengan Baik

Agar sepatu putih tidak cepat menguning, ada baiknya untuk menyimpan sepatu putih di tempat yang kering.

Yap, pilih tempat yang sirkulasi udaranya baik untuk mencegah sepatu putih menguning karena lembab.

Jika perlu, kita juga bisa menggunakan koran atau kain putih bersih untuk menyerap kelembabannya. 

Nah, itulah beberapa cara mudah dan tepat untuk merawat sepatu putih agar tak cepat menguning. Selamat mencoba!

Baca Juga: Agar Sepatu Putih Tidak Menguning saat Dicuci, Pakai 4 Bahan Ini! Mulai dari Sabun Cuci Piring Sampai Pasta Gigi