16 Maret Diperingati sebagai Hari Panda Nasional, Ini Cara Merayakannya

By Grace Eirin, Sabtu, 16 Maret 2024 | 13:00 WIB
Setiap tanggal 16 Maret masyarakat dunia memperingati Hari Panda Nasional. (Stone Wang/Unsplash)

Uniknya, panda merah juga merupakan pemakan bambu, lo. Hanya saja, terkadang mereka juga makan buah, biji ek, akar, dan telur.

Tulang pergelangan tangannya yang panjang dapat membantu panda merah menggenggam makanannya.

Tidak Melakukan Hibernasi

Berbeda dengan beruang pada umumnya, panda tidak melakukan hibernasi, lo.

Saat musim dingin, panda memilih untuk menujuk ke daerah pegunungan dan terus mencari bambu untuk makan.

Tempat persembunyian panda saat musim dingin yaitu gua, pohon berlubang, atau dedaunan lebat, untuk berlindung dari suhu dingin.

Dengan makan bambu sehari-hari, sistem metabolisme panda sudah berjalan dengan lambat tanpa melakukan hibernasi.

Mereka sudah biasa menghemat energi, tidak banyak bergerak atau berpindah, dan bertahan di wilayahnya untuk mencari bambu.

Bahkan, dibandingkan hewan lain, panda termasuk hewan yang jarang melakukan migrasi.

Panda hanya akan melakukan migrasi pendek pada saat bambu-bambu di wilayahnya mulai menipis, teman-teman.

Baca Juga: Benarkah Gajah Bisa Mengingat Rute Migrasinya Setiap Tahun? Ini Faktanya

----