Hari Perawat Nasional Diperingati Tiap 17 Maret, Bagaimana Awal Mulanya?

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 17 Maret 2024 | 11:00 WIB
Sejarah Hari Perawat Nasional. (PIXABAY/voltamax)

Bobo.id - Saat berkunjung ke rumah sakit, kita sering melihat dokter dengan pakaian putihnya yang bersih.

Biasanya, dokter itu akan didampingi oleh seseorang yang tak kalah berjasa dari dokter. Yap, ia adalah perawat!

Tugas utama adalah merawat pasien, mulai dari mengurus keperluas buang air, mengganti infus, dan lainnya.

Tak hanya itu, sama seperti dokter, perawat juga harus sering bekerja di luar jam kerja atau lembur, lo.

Karena jasanya, dibentuklah hari khusus perawat, yakni Hari Perawat Nasional pada 17 Maret tiap tahunnya.

Peringatan ini adalah bentuk apresiasi terhadap seluruh perawat dan tenaga kesehatan atas jasa-jasanya.

Hmm, lalu bagaimana awal mula peringatan Hari Perawat Nasional di Indonesia, ya? Cari tahu, yuk!

Sejarah Hari Perawat Nasional

Peringatan Hari Perawat Nasional tidak lepas dari berdirinya Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI).

Bersumber dari Kompas.com, Hari Perawat Nasional bermula sejak zaman pemerintah kolonial Belanda.

Pada tahun 1812-1816, Indonesia masih dikuasai oleh VOC, namun perawat sudah ada. Namanya, verpleger.

Baca Juga: Jangan Sampai Berjamur, Lakukan Cara Ini Agar Sepatu Kulit Tetap Awet