Seberapa Tinggi Kucing Peliharaan Bisa Melompat? Ini Penjelasannya

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 24 Maret 2024 | 18:30 WIB
Seberapa tinggi kucing bisa melompat? (Pixabay/rihaij)

Perawakan fisiknya yang besar ini memungkin ras kucing tertentu bisa melompat lebih tinggi, teman-teman.

Ketiga, motivasi. Jika kucing merasa terancam atau ingin mengejar mangsa, ia bisa melompat lebih tinggi.

Terakhir, latihan. Kucing yang suka bermain dan beraktivitas fisik umumnya bisa melompat dengan lebih baik.

Tinggi Lompatan Rata-Rata Kucing

Kebanyakan kucing melompat tinggi dengan tujuan mencari tempat terbaik untuk bertengger dan bersantai.

Oleh karena itu, jangan heran kalau tiba-tiba kucing akan memanjat meja dapur, gorden, pagar, dan pohon.

Di tempat yang lebih tinggi, ia akan merasa aman karena ia bisa melihat sekelilingnya dengan leluasa.

Selain itu, kucing juga akan melompat untuk menangkap mangsa dan untuk melarikan diri dari bahaya.

Secara umum, kucing bisa lebih hebat dari manusia. Sebab, ia bisa melompat 5-6 kali tinggi badannya, lo.

Tinggi badan kucing domestik rata-rata sekitar 23-25 cm, sehingga mereka dapat melompat setinggi 115-150 cm.

Seperti Bobo sebutkan tadi, beberapa kucing dapat melompat jauh lebih tinggi dari rata-rata lompatan kucing.

Baca Juga: Tidak Perlu Takut Terluka, Begini Cara Aman Mengatasi Kucing Agresif