Pastikan Tak Licin, Ini Tips Bersihkan Minyak Tumpah di Lantai

By Amirul Nisa, Minggu, 31 Maret 2024 | 11:00 WIB
Cara bersihkan lantai dari tumpahan minyak. (zinkevych)

Bobo.id - Minyak yang tumpah di lantai memang bisa menjadi masalah besar.

Selain meninggalkan noda yang membandel, tumpahan minyak juga bisa membuat lantai menjadi licin dan berbahaya, lo.

Jadi, jika teman-teman tidak segera dibersihkan, tumpahan minyak bisa menyebabkan kecelakaan dan cedera.

Nah, agar lantai tidak licin akibat minyak, berikut ada beberapa tips membersihkannya.

Cara Bersihkan Lantai dari Tumpahan Minyak

Pertama Menyerap minyak

Pertama gunakan bahan penyerap, yang bisa dari bahan-bahan alami di dapur.

Teman-teman bisa menaburkan tepung maizena, tepung terigu, garam, pasir, atau bubuk kopi di atas tumpahan minyak.

Diamkan selama beberapa menit agar bahan penyerap tersebut menempel pada minyak.

Selain bahan penyerap, teman-teman juga bisa menggunakan kertas koran.

Caranya dengan menutupi tumpahan minyak dengan beberapa lembar kertas koran. Tekan perlahan agar minyak terserap ke dalam kertas koran.

Baca Juga: Sering Membekas pada Baju Hitam, Ini Tips Bersihkan Noda Bekas Deodoran