2. Gosok dengan Spons atau Sikat Cuci
Setelah mangkuk direndam dalam larutan air panas dan sabun, gunakan spons atau sikat cuci untuk mencucinya.
Gosokan spons atau sikat cuci pada mangkuk dengan lembut namun tegas, sehingga tidak merusak lapisan mangkuk.
Selama menyikat fokuskan pada area yang terkena noda minyak dan pastikan untuk membersihkan semua bagian.
Teman-teman juga bisa menggunakan sikat dengan bulu yang lebih keras untuk membersihkan noda yang membandel.
3. Bilas dengan Air Bersih
Bila semua permukaan sudah digosok dan noda lepas dari permukaan mangkuk, teman-teman bisa mulai membilas.
Gunakan air mengalir untuk membilas sehingga sisa-sisa noda bisa hilang dan bersih.
Pastikan untuk menyiram semua bagian mangkuk dengan baik, termasuk bagian dalam dan luar, ya.
4. Gunakan Bahan Alami sebagai Pembersih
Bila noda minyak dari proses pembersihan sebelumnya belum benar-benar hilang, teman-teman bisa menggunakan bahan alami seperti cuka atau baking soda sebagai pembersih tambahan.
Baca Juga: Jangan Sampai Melar, Ini Cara Cuci Kaos Kesayangan Agar Tidak Rusak