6 Manfaat Mengikuti Kegiatan Pramuka di Sekolah, Materi Kelas 3 SD

By Amirul Nisa, Senin, 25 Maret 2024 | 08:00 WIB
Mengikuti kegiatan pramuka bisa berikan banyak manfaat. (cottonbro studio/pexels)

Sehingga kita akan lebih yakin untuk memulai belajar sesuatu yang baru dan tidak malu berinteraksi dengan orang lain.

2. Melatih Kemandirian

Kegiatan pramuka juga membantu teman-teman menjadi orang yang lebih mandiri dalam banyak hal termasuk mengambil keputusan.

Pada kegiatan pramuka, teman-teman akan dilatih untuk mengambil sebuah keputusan di situasi yang sulit.

Dengan begitu, kita akan terbiasa untuk mengambil keputusan tanpa pengaruh orang lain.

Selain itu, teman-teman juga dilatih untuk mencari keputusan yang paling tepat diambil untuk dijalankan.

3. Melatih Kemampuan Memimpin

Pramuka juga jadi kegiatan yang menjadi cara untuk membentuk para calon pemimpin.

Dalam kegiatan ini, teman-teman akan belajar untuk memimpin kelompok masing-masing.

Tentunya setiap anak akan diajarkan cara menjadi pemimpin yang bertanggung jawab atas anggota dan berbagai keputusan.

4. Belajar Tanggung Jawab

Tanggung jawab adalah salah satu nilai yang dijunjung tinggi dalam kegiatan pramuka, lo.

Jadi, saat mengikuti kegiatan pramuka, teman-teman akan belajar banyak tentang tanggung jawab.

Baca Juga: Bagaimana Cara Menerapkan Dasa Darma di Kehidupan? Materi Kelas 3 SD

Pembelajaran yang diberikan pun diharapkan bisa berguna untuk kehidupan saat bermasyarakat nantinya.