Bobo.id - Ada banyak benda langit selain bintang dan planet yang bisa ditemukan di tata surya, salah satunya asteroid.
Apakah teman-teman masih ingat pengertian asteroid?
NASA mengartikan asteroid sebagai sisa-sisa batuan yang tersisa dari awal pembentukan tata surya, kira-kira sekitar 4,6 miliar tahun yang lalu.
Saat ini, diperkirakan ada sekitar 1.308.871 asteroid yang sudah diketahui manusia.
Ukuran dan bentuk asteroid begitu beragam. Ada yang berukuran lebih kecil dari planet, namun juga ada yang lebih besar.
Sebagian besar asteroid bisa bergerak karena dipengaruhi oleh gaya gravitasi.
Kemudian, gravitasi ini dapat mengubah kecepatan dan arah orbit asteroid, sehingga dapat mendekati planet kita.
Kita tidak perlu khawatir jika asteroid berukuran kecil mendekati Bumi, karena asteroid kecil tidak menimbulkan dampak buruk bagi kita.
Namun, di manakah asteroid berasal?
Bobo akan memperkenalkan fakta menarik tentang sabuk asteroid, yakni rumah bagi sebagian besar asteroid tata surya.
Yuk, simak di sini!
Baca Juga: Kenapa Bintik Matahari Berwarna Lebih Gelap dari Permukaannya?