Contoh Kalimat Imbuhan 'Ke-an' yang Menyatakan Terlalu, Materi Bahasa Indonesia

By Fransiska Viola Gina, Senin, 1 April 2024 | 12:00 WIB
Contoh kalimat ke-an yang menyatakan terlalu. (pikisuperstar)

Bobo.id - Pada materi Bahasa Indonesia kelas 7 SMP, kita akan belajar tentang kata imbuhan atau konfiks 'ke-an'.

Menurut KBBI, imbuhan memiliki arti bubuhan atau tambahan dalam bahasa untuk membuat suatu kata baru.

Dengan imbuhan, sebuah kata dasar bisa terbentuk kata baru dengan berbagai makna yang berbeda-beda.

Kata imbuhan ini bisa ditambahkan di awal, di akhir, di tengah, atau gabungan yakni di awal dan di akhir.

Berdasarkan posisinya, imbuhan dibagi jadi empat, salah satunya imbuhan gabungan atau konfiks.

Imbuhan gabungan adalah imbuhan awalan dan akhiran yang ditempatkan di antara satu kata dasar.

Jenis imbuhan gabungan ini masih terbagi lagi jadi beberapa jenis. Salah satunya adalah imbuhan 'ke-an'.

Apa Itu Imbuhan Ke-an?

Imbuhan 'ke-an' termasuk imbuhan gabungan karena ada bubuhan di awal dan akhir dalam satu kata dasar.

Pada imbuhan ini, di awal kata dasar diberi bubuhan 'ke' dan di akhir kata dasar diberikan bubuhan 'an'.

Ada setidaknya enam makna penggunaan imbuhan 'ke-an' dalam kata dan kalimat sehari-hari, berikut di antaranya:

  1. Menyatakan tempat
  2. Menyatakan hal yang disebut dalam kata dasar
  3. Terkena atau menderita sesuatu hal
  4. Perbuatan yang dilakukan secara tidak sengaja
  5. Menyatakan terlalu
  6. Mengandung sedikit sifat yang disebut dalam kata dasar

Baca Juga: 9 Makna Penggunaan Imbuhan 'Meng-' Lengkap dengan Contohnya

Contoh Kalimat Ke-an Menyatakan Terlalu

Terdapat sejumlah contoh kalimat 'ke-an' yang menyatakan terlalu dalam kehidupan sehari-hari.