Bobo.id - Teman-teman tentu sudah belajar tentang modernisasi pada pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di sekolah.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, modernisasi adalah proses pergeseran sikap dan mentalitas sebagai warga masyarakat untuk dapat hidup sesuai dengan tuntutan masa kini.
Modernisasi ini wujud nyata bahwa globalisasi telah berpengaruh besar bagi masyarakat dunia.
Dengan pengaruhnya terhadap masyarakat, tentu saja modernisasi dapat berdampak bagi kehidupan sosial.
Kehidupan sosial nantinya juga akan berkaitan dengan kebudayaan suatu daerah.
Beberapa waktu lalu, teman-teman sudah menyebutkan contoh pengaruh modernisasi bagi proses perpindahan penduduk.
Pada pelajaran IPS kelas 6 SD kali ini, kita akan belajar menyebutkan contoh pengaruh modernisasi bagi kehidupan sosial budaya.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Pengaruh Modernisasi di Bidang Sosial Budaya
A. Pengaruh Positif
Berikut ini beberapa contoh pengaruh positif modernisasi bagi kehidupan sosial budaya.
1. Interaksi sosial bisa terjalin lebih luas.
2. Manusia bisa berhubungan dengan orang asing.
Baca Juga: 20 Pengaruh Modernisasi bagi Perpindahan Penduduk, Materi Kelas 6 SD