Kenalan dengan Lobi Lobi, Sepupu Perempuan Bobo yang Cantik dan Lucu

By Grace Eirin, Jumat, 5 April 2024 | 17:00 WIB
Lobi Lobi adalah sepupu Bobo yang cantik, imut, dan menggemaskan. (Instagram/Majalah_Bobo)

Keluarga Lobi Lobi

Di keluarga intinya, Lobi Lobi merupakan anak tengah, yang memiliki satu kakak dan satu adik. 

Kakaknya bernama Tut Tut, yang berusia 9 tahun, sedangkan adiknya bernama Dung Dung yang berusia 5 tahun. 

Tut Tut memiliki hobi bermain dan naik kereta api, sesuai dengan namanya. Sementara itu, Dung Dung yang masih kecil lebih suka berhitung. 

Berdasarkan silsilahnya, Lobi Lobi adalah saudara sepupu Bobo yang berasal dari Emak. Sebab, Bibi Titi Teliti adalah kakak perempuan Emak, yang usianya 2 tahun lebih tua. 

Lobi Lobi sering bermain dengan saudara kandung dan saudara sepupunya, ia memang kelinci yang ramah.

----

Kuis!

Berapa jumlah saudara sepupu Bobo? 

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023