Faktanya, wilayah lautan mencakup 71% dari seluruh wilayah Bumi. Sementara sekitar 96,5% wilayah perairan di Bumi adalah lautan.
Volume air di lautan mencapai 1.335.000.000 kilometer kubik atau setara dengan 352.670.000.000.000.000.000 galon.
2. Bintik Merah Raksasa Jupiter
Sementara itu, di Jupiter juga ada fenomena menarik yang tidak ditemukan pada planet lain.
Fenomena ini disebut Bintik Merah Raksasa, badai raksasa yang sudah ada sejak 300 tahun yang lalu.
Bintik Merah Besar adalah area di permukaan Jupiter yang memiliki tekanan tinggi dalam waktu lama, sehingga menimbulkan badai terus-menerus.
Bintik Merah Besar ini terletak di belahan selatan Jupiter, dan menyebabkan badai terbesar di Tata Surya.
Bintik ini memiliki warna merah, namun warnanya dapat berubah-ubah seiring waktu. Ukuran panjangnya sekitar 16.350 kilometer dan lebar sekitar 12.740 kilometer.
Sejak pertama kali diamati sekitar akhir abad ke-19, ukuran Bintik Merah Besar ini lebih besar, yakni 48.280 kilometer.
3. Cincin Saturnus
Planet Saturnus pertama kali dilihat dan ditemukan oleh astronom dari Italia, yaitu Galileo Galilei.
Baca Juga: Paling Jadi Perhatian, Apa Sebenarnya Korona Matahari yang Tampak saat Gerhana?