Bobo.id - Lingkungan adalah tempat tinggal yang dimanfaatkan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Mulai dari makanan, bahan pangan, dan bahan sandang bisa kita dapatkan dari lingkungan.
Masyarakat Indonesia memiliki hak yang sama untuk memanfaatkan dan mengelola lingkungan di sekitarnya.
Seperti tertulis pada UU No. 32 Tahun 2009 Pasal 65 ayat (1) berbunyi, "Setiap orang berhak atas lingkungan hidup yang baik dan sehat sebagai bagian dari hak asasi manusia."
Namun, kekayaan lingkungan harus bisa dimanfaatkan untuk pembangunan bangsa, caranya dengan mengembangkan sikap peduli lingkungan.
Pada pelajaran tematik kelas 4 SD Tema 9, kita akan belajar menyebutkan contoh sikap dan perilaku yang selaras dengan lingkungan.
Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!
Contoh Sikap dan Perilaku yang Selaras dengan Lingkungan
Berikut ini beberapa contoh sikap dan perilaku yang selaras dengan lingkungan.
1. Tidak membuang sampah sembarangan.
2. Tidak mencemari lingkungan.
3. Merawat kesuburan tanah.
Baca Juga: Apa yang Bisa Dilakukan Seorang Pelajar dengan Uang? Materi Kelas 4 SD