Bikin Gemas, Anjing Ini Tak Bisa Berhenti Tersenyum saat Bertamasya

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 28 April 2024 | 08:00 WIB
Seekor anjing yang tak berhenti tersenyum saat diajak bertamasya. (The Dodo/SPCA Pennsylvania)

Meski begitu, Cider tetap menjadi anak anjing yang cukup bahagia. Ia selalu tersenyum penuh harapan.

Meski begitu, para sukarelawan bisa melihat kehidupan di tempat penampungan berdampak buruk padanya.

Mengajak Cider Bertamasya

Baru-baru ini, seorang sukarelawan membawa Cider ke taman hijau di luar lokasi tempat penampungan itu.

Di taman itu, sukarelawan itu membebaskan Cider untuk bisa berlarian dan bermain. Ia sangat bebas!

Setelah menghabiskan 886 hari di tempat penampungan, akhirnya Cider bisa keluar dan bermain bebas. Hihi.

Cider terlihat sangat suka berjemur di bawah sinar Matahari. Ia juga suka berbaring di rerumputan hijau.

Ketika Cider bisa melakukan itu dengan bebas di taman, senyuman cerah terpampang di wajahnya. 

"Melihat dia berlarian di rumput dan sungai, sungguh luar biasa," kata seorang sukarelawan, Lindsey King.

Anjing itu terlihat begitu damai ketika sedang duduk di rumput sambil menikmati pemandangan sekitarnya.

Ketika Cider duduk di rumput dan bersantai setelah berlarian, ia terlihat tak pernah berhenti tersenyum cerah.

Baca Juga: Gemas, Anak Anjing Ini Mengikuti Seorang Pesepeda untuk Pulang Bersama