Hal inilah yang membuat penguin lebih bisa berenang dan menyelam di dalam air daripada terbang di udara.
Punya Tubuh yang Berat
Meskipun punya sayap yang kecil, ternyata penguin memiliki tubuh yang cukup berat, teman-teman.
Tubuh berat penguin inilah yang membuatnya tidak bisa terbang dengan lincah meskipun memiliki sayap.
Situasi ini akan mengingatkan kita dengan ayam. Yap, ia juga tidak bisa terbang meskipun punya sayap.
Sayapnya yang ukurannya kecil tidak sebanding atau tidak imbang dengan tubuhnya yang berat.
Untuk bisa melayang, setidaknya, tubuh burung harus lebih kecil atau ringan daripada sayap yang dimiliki.
Tubuh penguin justru memiliki persediaan lemak yang sangat besar, otot yang berat, dan bulu yang padat.
Yap, bulu penguin lebih pencek, lebar, dan jaraknya lebih rapat untuk lindungi kulitnya dari dinginnya air.
Hal ini memungkinkannya untuk menyelam lebih dalam, berenang cepat, dan bertahan hidup di suhu dingin.
Makanan Penguin di Air
Baca Juga: 5 Penguin Terbesar di Dunia, Ada yang Tingginya Mencapai 1 Meter