Bobo.id - Teman-teman, tentu sudah tahu Pipiyot bukan?
Penyihir paling usil ini selalu mengganggu ketenangan seluruh penghuni Istana Negeri Dongeng.
Jika ia sudah merasa iri dengan kegembiraan yang dirasakan para penghuni Istana, maka ia segera membuat rencana yang merugikan semua orang.
Sebagai penyihir, ia bisa melakukan rencana jahatnya dengan mengucap mantra dan menggunakan sihir.
Seperti yang kali ini.
Tapi, rencana buruk Pipiyot justru berakhir merugikan dirinya sendiri. Bagaimana kisahnya?
Yuk, simak!
----
Akibat Pipiyot Usil Mencuri
Cerita oleh: Dok. Majalah Bobo
Pada suatu hari, Pak Dobleh membawa makanan di dalam keranjang dari dapur menuju ke Taman Istana Negeri Dongeng.
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Cerita Kue Lezat Pak Dobleh
"Ini hidangan istimewa untuk kalian semua!" seru Pak Dobleh ceria.
Di tempat lain, Pipiyot sedang memperhatikan Pak Dobleh dan penghuni Negeri Dongeng lainnya.
"Mereka malah enak-enakan mau makan cokelat! Huh, nggak bisa! Cokelat itu untuk aku saja!" Pipiyot marah dan bersiap menaiki Sapu Ajaibnya.
Sapu Ajaib segera melaju kencang membawa Pipiyot kepada Pak Dobleh yang membawa keranjang cokelat.
Ia berhasil merebutnya.
Pipiyot meluncur ke langit dengan cepat, sebelum Pak Dobleh sempat menyadari keranjangnya dicuri.
"Pipiyot?!" Pak Dobleh terkejut.
"Pipiyot?!" Nirmala juga memanggil nama penyihir itu dengan raut wajah marah.
Di udara, Pipiyot asyik menikmati sekeranjang penuh cokelat itu sendirian. Tidak ada satu orang pun yang ia beri.
Tiba-tiba, Pipiyot tersedak. Kulitnya berubah warna menjadi ungu!
Kira-kira kenapa, ya?
Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Menjadi Penulis Buku #MendongenguntukCerdas
#OkiNirmala
----
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.