4. Tempat Acara Adat
Fungsi lainnya dari rumah adat adalah menjadi tempat beragam upacara adat berlangsung.
Bukan hanya upacara adat, tapi kegiatan musyawarah juga dilakukan di rumah adat.
Bahkan ada beberapa jenis rumah adat yang memiliki area luas sebagai tempat beragam upacara adat dan musyawarah.
5. Rekam Jejak Budaya Masa Lalu
Seiring berjalannya waktu, rumah adat memiliki fungsi baru, yaitu sebagai rekam jejak budaya masa lalu.
Keberadaan rumah adat saat ini sudah tidak banyak, karena banyak orang beralih ke rumah modern.
Selain itu, kebutuhan akan rumah adat sudah tidak sama seperti dulu akibat kondisi alam yang berbeda.
Karena itu, sebagian rumah adat yang masih menjadi rekam jejak budaya yang menarik dan dijaga.
Banyak rumah adat yang dibuat dari kayu dengan beragam ukiran khas dan bentuk bangunan yang penuh nilai.
6. Museum
Beberapa rumah adat juga punya fungsi sebagai museum karena di dalam sebuah rumah tentu akan ada banyak barang yang berguna pada masa itu.
Hal itu juga terjadi pada rumah adat yang tentu memiliki banyak perabot tradisional yang sudah sulit ditemukan.
Karena itu, rumah adat banyak dijadikan museum untuk sarana belajar sejarah masa lalu setiap daerah.