Cara Seru Isi Liburan, Ini 5 Permainan Asyik yang Bisa Latih Fokus

By Amirul Nisa, Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:00 WIB
Bermain catur bisa membantu meningkatkan fokus. (Photo by Alex Green from Pexels)

Bobo.id - Selama liburan bersama keluarga, pemainan apa yang paling suka teman-teman lakukan?

Ada banyak jenis permainan menarik yang bukan hanya seru tapi juga bisa berikan manfaat untuk otak, lo.

Bahkan teman-teman bisa memainkannya bersama-sama sehingga suasana rumah jadi lebih meriah.

Permainan ini pun bisa dilakukan di dalam ruangan, tanpa perlu repot-repot ke luar rumah.

Berikut ada lima rekomendasi permainan asyik yang bisa dilakukan bersama keluarga dan juga bisa melatih fokus.

Permainan untuk Melatih Fokus

1. Jenga

Jenga adalah permainan klasik yang melibatkan menumpuk balok kayu dan kemudian secara bergantian menghapusnya dari tumpukan tanpa membuat tumpukan roboh.

Meskipun terdengar sederhana, jenga membutuhkan konsentrasi penuh dan kepekaan terhadap gerakan halus.

Setiap langkah harus dipertimbangkan dengan hati-hati, karena kesalahan kecil bisa membuat tumpukan runtuh.

Jadi, untuk memainkan permainan ini, teman-teman akan membutuhkan fokus visual dan motorik halus yang baik.

Baca Juga: 5 Manfaat Bermain Puzzle untuk Anak-Anak, Bisa Latih Fokus dan Daya Ingat