2. Memudahkan Penumpukan Kursi
Tak hanya untuk memperkuat struktur, ternyata lubang di kursi plastik itu juga bisa memudahkan penumpukan kursi.
Saat ditumpuk, udara di antara kursi plastik itu bisa keluar dengan mudah melalui lubang di tengahnya.
Hal ini bisa mencegah efek vakum yang bisa menyulitkan kita saat ingin memisahkan kursi plastik itu.
Desain lubang yang bulat juga membantu kursi saling mengunci dengan lebih baik sehingga tumpukan stabil.
Adanya lubang di bagian atas kursi bisa memudahkan kita saat akan menumpuk dan melepaskan dari tumpukan.
3. Memudahkan Pemindahan Kursi
Lubang kecil di kursi plastik juga dapat dimanfaatkan untuk memudahkan proses pemindahan kursi.
Yap, kita bisa memasukkan jari atau kait ke dalam lubang untuk mengangkat kursi dengan lebih mudah.
Jadi, kita tak perlu repot untuk membungkuk maupun mengangkat kursi dari bawah atau dari kaki kursi.
Hal ini sangat membantu, terutama saat teman-teman ingin memindahkan beberapa kursi sekaligus.
Baca Juga: Aman dan Nyaman Bepergian, Ini 5 Tips Aman saat Naik Bus Umum