Cara Menyikapi Dampak Modernisasi di Bidang Transportasi, Materi Kelas 6 SD

By Fransiska Viola Gina, Selasa, 21 Mei 2024 | 10:30 WIB
Cara menyikapi pengaruh modernisasi di bidang transportasi. (freepik)

Bobo.id - Pada materi kelas 6 SD tema 9, kita akan belajar tentang pengaruh modernisasi di masyarakat.

Seperti kita tahu, waktu terus berjalan. Artinya, zaman juga tidak berhenti untuk terus berkembang, lo.

Berkembangnya zaman ke arah yang lebih maju dan lebih modern itulah yang disebut modernisasi.

Yap, modernisasi adalah perubahan dari keadaan tradisional menuju masyarakat yang lebih maju.

Modernisasi bertujuan untuk memberikan berbagai kemudahan bagi setiap aktivitas yang kita lakukan.

O iya, modernisasi ini membawa pengaruh ke berbagai bidang, salah satunya sistem transportasi.

Misalnya, dulu masyarakat menggunakan transportasi tradisional, seperti becak, dokar, dan sepeda.

Kini, masyarakat memilih gunakan transportasi modern, seperti mobil, motor, pesawat, dan lainnya.

Dampak Modernisasi Transportasi

Modernisasi di bidang transportasi ini terjadi pada transportasi darat, air, dan juga udara, teman-teman.

Adanya modernisasi di bidang transportasi memang membawa banyak dampak baik ke masyarakat.

Misalnya, bisa mempercepat mobilitas, menghemat waktu, hingga tingkatkan kegiatan ekonomi.

Baca Juga: Dampak Modernisasi pada Sistem Transportasi Air dan Udara, Materi Kelas 6 SD