Selain Makanan, Ini 5 Hal yang Diperlukan saat Pertama Kali Pelihara Hamster

By Amirul Nisa, Sabtu, 25 Mei 2024 | 18:00 WIB
Hasmter yang dipelihara memerlukan beberapa barang agar hidup dengan nyaman. (Pixabay)

Bobo.id - Adakah di antara teman-teman yang suka dengan hewan kecil yaitu hamster?

Hamster adalah hewan kecil yang menyenangkan untuk dijadikan hewan peliharaan.

Hewan ini terkenal dengan karakter menggemaskan dan penuh energi.

Namun, untuk memelihara hewan ini, teman-teman harus memperhatikan banyak hal dari kandang hingga beberapa mainan.

Jadi, kalau tertarik menjadikan hamster sebagai hewan peliharaan, mari simak beberapa barang yang perlu disiapkan.

1. Kandang Hamster yang Aman dan Nyaman

Kandang adalah rumah bagi hamster dan memilih kandang yang tepat sangat penting untuk kenyamanan dan kesejahteraan hewan kecil ini.

Kandang hamster harus cukup besar untuk memungkinkannya bergerak dengan bebas dan berolahraga.

Kandang yang terlalu kecil bisa membuat hamster stres dan tidak sehat.

Ada berbagai jenis kandang yang bisa dipilih, seperti kandang kawat, kandang plastik, dan akuarium.

Kandang kawat yang memiliki dasar plastik adalah jenis yang paling banyak dipilih karena memberikan sirkulasi udara yang baik dan mudah dibersihkan.

Baca Juga: Baru Tahu! Ternyata Ini 6 Alasan Hamster Sering Menggigit saat Dipegang Pemiliknya