Contoh Kata Berakhiran 'an-' yang Bermakna Mempunyai Sebuah Sifat

By Grace Eirin, Sabtu, 25 Mei 2024 | 10:00 WIB
Contoh kata akhiran -an yang bermakna mempunyai sebuah sifat. (Negative Space/pexels)

Bobo.id - Apa saja contoh kata berakhiran '-an' yang memiliki makna mempunyai sebuah sifat? 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, akhiran atau sufiks adalah imbuhan yang ditambahkan pada bagian belakang kata dasar, misalnya -an, -kan, dan -i.  

Fungsi dari akhiran pada kata yakni membentuk kata kerja baru, kata sifat, serta kata jadian. 

Beberapa waktu lalu, kita sudah belajar tentang makna akhiran '-an' yang dibedakan menjadi sebagai berikut. 

Pada pelajaran Bahasa Indonesia, kita akan belajar menyebutkan contoh kata berakhiran '-an' yang memiliki makna mempunyai sebuah sifat.

Yuk, simak penjelasannya di sini!

Kata Berakhiran 'an-'Bermakna Mempunyai Sifat

Berikut ini contoh kata berakhiran '-an' yang memiliki makna mempunyai sebuah sifat.

- Asinan, berarti sayuran atau buah-buahan yang diawetkan dalam cuka yang diberi garam, gula, dan rempah-rempah.

- Manisan, berarti segala sesuatu yang rasanya manis.

- Asaman, berarti buah-buahan dan sebagainya yang diasamkan. 

Baca Juga: Contoh Kata Berakhiran '-i' yang Bermakna 'Lakukan Pada', Materi Bahasa Indonesia

- Kurusan, berarti berubah semakin kurus.