Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Keseruan Memanen Tomat #MendongenguntukCerdas

By Amirul Nisa, Minggu, 26 Mei 2024 | 18:45 WIB
Nirmala dan Pak Tobi Tabib memanen tomat bersama. (YouTube Majalah Bobo)

"Benarkah? Wah keren sekali Pak Tobi. Lalu tomat-tomat ini akan diolah menjadi apa Pak Tobi?" Tanya Nirmala.

"Tomat-tomat ini akan aku bagikan pada Nirmala, Pak Dobleh, para dayang, dan para kurcaci. Mereka pasti senang bukan," jelas Pak Tobi Tabib.

Pak Tobi pun mengambil beberapa tomat masak dan langsung memberikannya pada Nirmala.

"Tentu saja, terima kasih banyak Pak Tobi," ucap Nirmala sambil menerima tomat dari Pak Tobi.

Saat memberikan tomat, Pak Tobi Tabib tidak sengaja melihat kulit tangan Nirmala.

"Nirmala kenapa tanganmu kering sekali?" Tanya Pak Tobi Tabib khawatir.

"Iya, Pak Tobi, beberapa hari ini, kulitku terasa kering sekali. Padahal, aku sudah rajin minum air putih, lo," jelas Nirmala.

Pak Tobi Tabib pun menjelaskan berbagai penyebab dari kulit bisa kering.

"Kulit kering itu biasa terjadi saat tubuh terlalu sering mandi dengan air panas. Selain itu, kulit kering bisa terjadi karena kurangnya asupan cairan sehingga menyebabkan dehidrasi," jelas Pak Tobi Tabib.

Lalu apa yang harus dilakukan Nirmala dengan kulit tangannya yang kering itu?

#OkiNirmala

Baca Juga: Dongeng Petualangan Oki dan Nirmala: Ada Banyak Semut di Rumahku #MendongenguntukCerdas

----

Lihat kelanjutan kisahnya dari video ini, yuk! 

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.