Kenapa Warna Lautan Dalam Semakin Tampak Gelap? Ini Alasannya

By Grace Eirin, Rabu, 29 Mei 2024 | 16:00 WIB
Wilayah perairan dalam memiliki pemandangan air berwarna lebih gelap daripada daerah pesisir pantai. (Delaney Van Vranken/Pexels)

Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu melihat video dokumenter tentang lautan?

Dalam video dokumenter tersebut tentu akan menampilkan pemandangan air laut yang biru dari sudut pandang kamera drone

Warna air laut di bagian pantai tampak lebih bening dan biru muda, sedangkan air laut dalam berwarna biru tua. 

Kira-kira apa sebabnya?

Yuk, cari tahu faktanya!

Kenapa Warnanya Biru? 

Bersumber dari National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA), lautan berwarna biru karena air menyerap warna di bagian merah spektrum cahaya. 

Dengan cara inilah, dapat tertinggal warna di bagian biru spektrum cahaya untuk kita lihat. 

Uniknya, kadang-kadang lautan juga bisa tampak berubah warna menjadi hijau, merah, atau warna lain karena cahaya memantul dari sedimen atau partikel mengambang di dalam air. 

Namun, sebagian besar lautan gelap gulita, teman-teman. 

Hampir tidak ada cahaya yang menembus lebih dalam dari 200 meter, dan tidak ada cahaya yang menembus lebih dalam dari 1.000 meter. 

Baca Juga: Drake Passage dianggap Perairan Paling Berbahaya di Dunia, Apa Alasannya?